Minggu, 25 September 2022

Bisakah Transfer Saldo Google Play ke Rekening Bank atau E-Wallet?


Google Play atau Play Store merupakan layanan distribusi digital yang dikembangkan dan dioperasikan oleh Google. Layanan ini tentu sudah tidak asing lagi bagi kamu yang menggunakan smartphone  bersistem operasikan Android.


Apalagi, jika kamu bermain-main di Play Store untuk mengunduh konten favorit, mulai dari aplikasi, game, buku, dan konten lainnya.

Saat mengeksplorasi Play Store, kadang kamu tidak selalu menemui konten yang berlabel gratis. Beberapa konten di antaranya mengharuskan pengguna untuk melakukan app in purchase atau melakukan pembayaran terlebih dahulu untuk menikmati konten atau fitur premium di dalamnya.

Untuk melakukan pembayarannya, Google mengharuskan penggunanya untuk membeli voucher atau top up saldo dengan nilai tertentu ke dalam akun Play Store.

Beberapa dari kalian mungkin sudah sering melakukan pengisian saldo Google Play, namun pernah gak sih terbenak di pikiran kalian untuk refund atau transfer saldo dari Google Play ke nomor rekening atau dompet digital kalian?

Penulis sendiri pernah terpikir begitu setelah melakukan top up saldo Play Store. Namun setelah mencari-cari cara di google sampai mengubek-ubek aplikasi Play Store baik khususnya pada bagian Pembayaran & Langganan ternyata penulis belum bisa menemukan fitur atau tombol untuk melakukan refund saldo google play ke uang cash melalui nomor rekening atau dompet digital.

Google Play
Google Play


Tak cukup sampai situ, penulis juga menelusuri lebih dalam lagi sampai ke layanan pembayaran seluler yang dikembangkan Google yang sebenarnya masih terkait dengan Google Play bernama Google Pay. Penulis mencoba Google Pay versi web dan aplikasi mobile, kedua nya sama-sama tidak memiliki fitur refund dana.

 Google Pay

Penulis bahkan mencoba membuat profil pembayaran lain dengan merubah negara menjadi negara lain, namun juga tetap tidak memunculkan fitur refund dana.

Sampai pada titik ini, penulis menyimpulkan bahwa pada saat artikel ini di tulis, uang yang sudah di top up menjadi saldo Google Play (Play Store) tidak dapat dikembalikan (refund) menjadi uang kembali baik ke rekening atau dompet digital kalian.