Kamis, 24 Januari 2019

Kelebihan Xiaomi Redmi Note 4 dibanding Note 5 Yang Harus Kalian Tahu


Xiaomi Redmi Note 4 adalah salah satu smartphone besutan Xiaomi yang cukup laris dipasaran. Maka dari itu gak heran kalau HP ini jadi cukup sering ditemui kalau kalian sedang jalan-jalan. Pokoknya pasaran banget dah.


Ya meskipun begitu, tentunya itu semua gak terlepas dari fitur yang dibawanya. Benar sekali pada masanya dikeluarkan, HP ini termasuk sebagai Smartphone yang paling "worth it" untuk dimiliki.

Bahkan, jika diperhatikan lebih seksama. Setelah generasi penerusnya, yakni Redmi Note 5 diluncurkan, ternyata Redmi Note 4 masih mempunyai beberapa kelebihan yang tidak atau bahkan sulit ditandingi Redmi Note 5 dalam beberapa aspek. Apa-apa sajakah itu? Berikut ini beberapa kelebihan yang dimiliki Redmi Note 4 tetapi tidak untuk Redmi Note 5.

Baterai Lebih Gede
Rata-rata seri Redmi Note Xiaomi memang terkenal untuk urusan baterai. Maka dari itu gak heran kalau Redmi Note 4 dan 5 sama-sama memiliki baterai yang cukup besar dikelasnya. Namun, kalau kamu perhatikan secara spesifik rupanya kapasitas baterai Redmi Note 4 jauh lebih besar dibanding generasi terbarunya, yakni Note 5.

Redmi Note 4 memiliki kapasitas baterai sebesar 4100mAh(typ)/4000mAh(min) dengan tipe lithium-ion polymer. Sementara Redmi Note 5 yang notabene generasi terbaru memiliki kapasitas baterai yang masih kalah besar, yakni hanya 4000mAh(typ)/3900mAh(min) bertipekan lithium-ion polymer.

Dari sini sudah jelas bahwa Redmi Note 4 yang harganya lebih murah beberapa ratus ribu masih lebih unggul dalam hal kapasitas baterai.

Lampu LED Notifikasi
Xiaomi termasuk salah satu vendor smartphone yang paling baik dan sering memasukkan fitur LED Notifikasi pada smartphone bikinan mereka. Fitur yang meskipun terlihat sepele ini sebenarnya sangat bermanfaat, terutama bagi mereka yang gak bisa melewatkan pemberitahuan penting.

Pada Redmi Note 4 dan Note 5 sebenarnya Xiaomi sudah menambahkan fitur esensial tersebut pada keduanya. Tapi kalau ditilik lebih jauh, lampu LED notifikasi pada Redmi Note 4 maupun Note 5 rupanya sangat berbeda.

Dimana lampu LED pada Redmi Note 4 bisa berganti hingga 7 warna berbeda, mulai dari biru, merah, kuning, hijau, sian, putih dan violet. Berbeda jauh dengan Redmi Note 5 yang cuma memiliki 1 jenis warna saja, yaitu putih.

Support LED Backlight
Seperti yang diketahui, bahwa Redmi Note 5 memiliki panel layar yang berbeda jika dibandingkan dengan Note 4. Itu bisa dilihat pada rasio layar 18 banding 9 yang diusung Note 5, dimana itu membuatnya tampak berbeda dan lebih luas, daripada layar note 4 yang hanya mengusung 16 banding 9.

Namun kendati begitu, hal tersebut bukanlah sesuatu yang sangat vital. Sebab dengan diusungnya model layar seperti itu, otomatis membuat Note 5 kehilangan lampu LED backlight untuk tombol fisik. Padahal, Note 5 sebenarnya punya dagu yang cukup tebal untuk di sia-siakan.