Minggu, 02 September 2018

Perbedaan Lifesteal, SpellVamp dan Regen di Mobile Legends


Di Mobile Legends kamu mungkin pernah menyerang hero lawan, tapi akhirnya malah kamu yang di bikin tewas. Dan yang lebih menjengkelkannya lagi adalah saat itu darah hero kamu lagi penuh sementara darah hero lawan lagi sekarat.


Tentu saja hal itu bikin kamu lebih bernafsu untuk menyerangnya. Tapi ketika pertarungan sedang berlangsung, darah musuh yang awalnya sedikit itu tiba tiba malah bertambah. Sebaliknya, darah hero kamu justru berkurang secara drastis hingga akhirnya hero kamu tewas. Tentu saja hal demikian bikin kamu kesal bukan?

Tapi meskipun begitu, kamu jangan beranggapan kalau lawannya bertindak curang atau melakukan cheat. Pasalnya, hal tersebut sebenarnya wajar terjadi dalam dunia Mobile Legends.

Dan oleh sebab itu maka kamu diharuskan untuk mengenal apa itu Lifesteal, SpellVamp serta Regen. Karena dari ketiga istilah tadilah makanya heromu bisa dibikin tewas secara memalukan seperti kasus diatas.

Berikut ini adalah penjelasan sekaligus perbedaan Lifesteal, SpellVamp serta Regen.

Lifesteal
Lifesteal adalah sebuah keunikan dalam game Mobile Legends dimana hero yang kamu pakai bisa bertambah darahnya jika memberikan serangan Basic Attack kepada Minion, Monster, Lord atau Hero lawan.

Jadi, jika darah hero kamu tinggal sedikit maka kamu hanya perlu melakukan serangan Basic Attack (serangan dasar) terhadap apa yang bisa dikill untuk mengisi kembali darah, sehingga kamu gak perlu buang buang waktu buat balik Recall ke base.

Adapun jumlah pertambahan darah akibat efek Lifesteal ini bervariasi, ada yang jumlah pertambahannya besar dan ada juga yang kecil. Besar kecilnya efek lifesteal itu tergantung dari item dan kemampuan pasif dari hero yang dipakai.

Ada beberapa item Mobile Legends yang memiliki efek Lifesteal

  • Haas's Claws
  • Endless Battle
  • Rose Gold Meteor
  • Wind of Nature
  • Vampire Mallet
  • Power Potion.

Ada beberapa hero Mobile Legends yang memiliki kemampuan pasif Lifesteal

  • Alucard
  • Hanabi

SpellVamp
SpellVamp adalah sebuah keunikan dalam game Mobile Legends dimana hero yang dipakai bisa bertambah darahnya jika memberikan serangan Skill kepada Minion, Monster, Lord atau Hero Lawan.

Jadi, kalau misalkan darah heromu lagi gak penuh, maka kamu bisa mengisinya kembali hanya dengan melakukan serangan Skill terhadap apa yang bisa dikill untuk mengisi darah. Keuntungannya kamu bisa menghemat waktu untuk farming daripada balik ke base hanya untuk isi darah.

Ada beberapa item Mobile Legends yang memiliki efek Lifesteal

  • Bloodlust Axe
  • Mystic Container
  • Concentrated Energy
  • Neclace of Durance
  • Ice Queen Wand

Regen
Regen atau Regenerasi adalah suatu efek untuk memulihkan/mengisi kembali darah yang bisa didapat dari fitur Regen yang terletak di sebelah kanan tombol Recall, Item tertentu yang memiliki pasif unik HP Regen dan pasif unik dari hero tertentu (seperti Uranus). Adapun beberapa item yang memiliki unik pasif HP regen adalah Healing Necklace, Sky Guardian Helmet, Twilight Armor dan Oracle.